Kesalahan Pelajar Masuk Organisasi

 

PIKIRKAN DULU SEBELUM GABUNG ORGANISASI

Hai sobat mahasiswa/i seluruh Indonesia. Mungkin sobat semua agak kebingungan dalam menentukan jalan kedepannya sebagai mahasiswa bukan.

Diluaran sana banyak sekali sarjana yang pengangguran akibat kurangnya lapangan pekerjaan, seiring waktu lulusan sarjana hanya memikirkan tentang bagaimana caranya menjadi pegawai, kerja di kantoran dll. Tapi semua hal itu tidak serta merta di dapatkan ya sobat. Perlu adanya kerja keras dan doa. 

Sudah waktunya sobat and sobati berpikir untuk kedepannya ya WKWKWK.

Kita bukan lagi sekedar siswa tetapi kata maha yang sudah melekat di pundak kita ya sobat. Mahasiswa harus multi peran, disamping harus memiliki nilai akademis yang baik, perlu juga adanya organisasi untuk menambah cakrawala kita tentang dunia yang luas lho. Dimana-mana mahasiswa itu adalah generasi  of change atau generasi perubahan. Akan tetapi dalam berorganisasi kita harus mengetahui beberapa hal Lho.....

 

(Kerja sama organisasi)


Mungkin sobat semua pada saat semester awal pasti ingin masuk yang namanya organisasi, lain halnya yang mahasiswa kupu-kupu yang hanya memikirkan kuliah pulang-kuliah pulang. Nah kali ini kita akan membahas beberapa hal penting yang harus perlu diketahui para sobatku semua sebelum terjun dalam organisasi...

Okay santay aja ngebacanya...... HE HE HE

 

Kita mulai ya, yang pertama apa sih alasan sebelum masuk organisasi ?... penasaran lanjut scrool kebawah ya sobat.

 

1.      Cari tahu dulu apa yang ingin kalian dapatkan dalam organisasi

Jika hanya sekedar eksistensi mungkin semua orang pasti juga ingin.

Mungkin karena minat saja dan ingin mengembangkan bakat sebagai pemimpin, atau mungkin ada yang berpikir hanya iseng dan ngisi waktu luang doang buat ikut oraganisasi.  

Sebaiknya pikirkan juga tentang bagaimana kamu kedepannya, apa sih yang ingin kalian dapatkan dengan bergabung di organisasi. Tentunya  biar waktu sobat semua gak sia-sia ya dan malah menambah kesibukanmu di kampus dan tidak ada improve positif yang kamu dapatkan.

 

2.      Organisasi bakal menambah waktu aktif kamu

Dalam organisasi itu tidak ada yang namanya waktu leha-leha ya sobat, jangan berharap kamu bakal sering ada waktu untuk berleha-leha apalagi weekend karena anak organisasi biasanya menggunakan dua hari itu untuk memaksimalkan kegiatan. 

Belum lagi yang gabung dalam divisi-divisi yang lumayan melelahkan, biasanya kalian bakal melakukan survei sana-sini, buat apalah, belum lagi jika ada rapat. Sudah pasti waktu aktif sobat-sobat selain di ruangan kelas bakal bertambah jika gabung dalam organisasi. 

Jadi sebaiknya dipikirkan terlebih dahulu ya heehehe.......

 

3.      Pengeluaran bulanan bakal bertambah

Sobat semua pasti sering dengar kata pengumpulan dana dalam organisasi, tidak menutup kemungkinan uang jajan sobat bisa terbagi dong jika ada pengumpulan dana.

Tiap divisi dalam organisasi pasti punya proker atau program kerja agar organisasi bisa berjalan dengan baik, biasanya ada uang kumpulan juga buat bisa nutupin semua kebutuhan dalam organisasi Lho.

Iuran kas anggota jadi hal yang wajib sobat penuhi. Akan sulit jadinya kalau sudah ada konsep tapi minim pemasukan. Berbagai hal bisa dilakukan untuk mengumpulkan dana untuk suatu kegiatan. Mulai dari jualan makanan, alat tulis, sampai pakaian yang pastinya sangat melelahkan.

 

4.      Mulai lebih memikirkan skala prioritas

Tentunya kegiatan sobat jadi bertambah ketika sobat gabung dalam organisasi.

Kebanyakan anak organisasi yang kerap mengeluhkan tidak dapatnya membagi waktu dan prioritas, bahkan urusan akademis sobat bisa-bisa terbengkalai bahkan ada yang ditinggal wisuda, kan bisa buat ortu sedih. Tentunya disini sobat harus pandai dalam mengatur manajemen waktu dan skala prioritas yang baik, jika ingin gabung dalam orgaisasi. 

 

5.      Harus siap keluar dari zona nyaman

Bagian ini mungkin membuat sobat berpikir lagi jika ingin masuk organisasi, siap tidak siap sobat harus siap keluar dari zona nyaman ketika dihadapkan dengan berbagai macam kegiatan. 

Terkadang sobat perlu jadi orang lain sejenak agar bisa mengikuti arus kehidupan di organisasi yang sobat pilih. Akan tetapi, jangan sampai nyaman ya karena menjadi diri sendiri tetap yang paling penting.

 

6.      Cermati lingkungan tiap organisasi

Lingkungan yang baik tentunya akan sangat membantu sobat semua dalam menentukan kinerja kalian 

Sebaikya sobat memilih organisasi dengan pengurus yang sekiranya dapat membuatmu betah, dan lingkungan yang tidak melawan prinsip dan juga kepribadian sobat ya.

 

7.      Pastikan sobat mendapat izin dari orang tua

Jangan lupa untuk selalu meminta izin kepada orang tua sebelum melakukan sesuatu ya, agar semuanya bisa berjalan dengan lancar dan baik 

Selain agar mendapat doa dari orang tua, niscaya sobat tidak akan merasakan berat saat menjalani kegiatan organisasi. Dengan begitu juga, orang tua sobat tahu apa yang sobat lakukan dikampus adalah kegiatan yang positif guna mencari pengalaman dan relasi.

 

 

Mugkin sobat bisa lebih memikirkan lagi tentang ketujuh hal dasar diatas  yang perlu sobat ketahui sebelum daftar dalam organisasi. Bergabung dalam organisasi di kampus memang menyenangkan, tetunya bisa sering bertemu dengan banyak orang dengan latar belakang yang berbeda-beda, mungkin ada senior dan junior yang cakep kali ya. Juga bisa menambah daftar pencapaian sobat di CV yang tentunya akan berguna untuk melamar pekerjaan nantinya.

 

Semangat pejuang ayah bunda.......😉

 

Comments

Reyyy said…
"Carilah ilmu dimasa muda sebelum engkau terbelunggu dimasa tua". Lanjutkan sobat